November 09, 2010

Pernyataan Switch di Java

Pernyataan Switch adalah pernyataan yang digunakan untuk menjalankan salah satu pernyataan dari beberapa kemungkinan pernyataan, berdasarkan nilai dari sebuah ungkapan dan nilai penyeleksi. Setiap ungkapan diungkapkan dengan sebuah  nilai integral konstan, seperti sebuah nilai dengan type byte , short , int atau char. Bentuknya :
Switch (ungkapan)
{
           case ungkapan 1;
                   pernyataan 1;
                   break;
           case ungkapan 2;
                   pernyataan 1;
                   break;
           ...................
           default:
                   pernyataan _x;
}
Keterangan :
Ungkapan dapat berupa ungkapan, konstanta ataupun variabel. Adapun ungkapan 1, 2 dan seterusnya dapat berupa sembarang konstanta bertipe int / char. Pemeriksaan ungkapan dengan ungkapan 1, 2 dan seterusnya dilakukan secara berurutan dimulai dari yang pertama sekiranya cocok pernyataan yang mengikuti case bersangkutan dijalankan.
Kalau selanjutnya pernyataan break ditemukan eksekusi dari pernyataan switch berakhir. Perlu diketahui bagian default hanya akan dijalankan kalau ungkapan pada bagian case tidak ada yang cocok dengan ungkapan switch. Ok, kita mencoba untuk implementasinya ke program. Misalnya kita membuat program yang berisi pilihan , 1 untuk jurusan MI / D3, 2 untuk jurusan TK/ D3 dan seterusnya maka programnya sebagai berikut :

import java.util.Scanner;
public class CaseJurusan
{
    public static void main(String args[])
    {
// Mendeklarasikan variabel       
Scanner masuk = new Scanner(System.in);
        int pil;
// Meminta inputan
        System.out.print("Masukkan Pilihan: ");
        pil= masuk.nextInt();
// pengujian pilihan
        switch (pil)
        {
// pilihan case 1 s.d 5
            case 1: System.out.println("Jurusan MI/D3");break;
            case 2: System.out.println("Jurusan KA/D3");break;
            case 3: System.out.println("Jurusan TK/D3");break;
            case 4: System.out.println("Jurusan TI/S1");break;
            case 5: System.out.println("Jurusan SI/S1");break;
            default:System.out.println("Salah Pilih");break;
        }
    }
}
Apabila program ini kita jalankan maka inputan akan disesuaikan dengan case yang ada apabila tidak ada yang cocok maka pernaytaan default yang akan dijalankan. Contoh output programnya sebagai berikut :


0 comments:

 
Free Host | lasik surgery new york